Bantul (MTsN 1 Bantul) – Puncak Hari Amal Bakti (HAB) MTsN 1 Bantul ke-55 akan jatuh pada 31 Januari 2023 mendatang. Serangkaian persiapan telah dilaksanakan. Beberapa acara telah digelar.
Salah satu kegiatan yang akan dihelat pada puncak acara ialah Launching Buku Karya Civitas Akademika MTsN 1 Bantul. Buku bertajuk Menuai Hikmah di Balik Peristiwa siap untuk diluncurkan. Pada Senin (2/01/23) pihak penerbit memberi kabar, buku kumpulan resensi karya para siswa MTsN 1 Bantul telah naik cetak.
“Insya Allah buku bisa sampai ke madrasah pada minggu ini,'” terang Neny Makmun selaku manajer Azkya Publisher.
“Alhamdulillah, itu artinya buku madrasah Ceria siap dilaunching pada puncak acara HAB MTsN 1 Bantul. Insya Allah menjadi bahan laporan saat rapat koordinasi HAB selanjutnya,” papar Noor Aini, S.Pd. selaku salah satu editor buku ini ketika dihubungi tim publikasi via WA.
Semoga terbitnya buku ini menjadi pemicu dan pemacu lajunya literasi MTsN 1 Bantul. (ank)