Rangkaian Kegiatan Pesantren Ramadhan Putri MTsN 1 Bantul

Ditulis oleh MTsN 1 Bantul pada 25 Maret 2024 .

Bantul (MTsN 1 Bantul)--Pesantren Ramadhan Putri merupakan salah satu agenda waka bidang kesiswaan MTsN 1 Bantul. Waka bidang kesiswaan, Syaekhul Fatah, S.Pd., M.Pd. dalam rapat kepanitiaan kegiatan Ramadhan 1445 H. Beliau katakan bahwa dalam kegiatan pesantren Ramadhan memang betul-betul untuk memberikan ilmu bagi siswi yang masih belum banyak melakukan kegiatan keagamaan dengan benar yang dia praktikkan dalam keseharian dengan maksud siswi setelah memperoleh ilmu dalam pesantren Ramadhan putri, siswi bisa mempraktikkan dalam keseharian dengan benar dari ilmu yang diperolehnya. Kegiatan pesantren Ramadhan putri dilaksanakan pada Juat (22/3/2024) jam 14.45 sampai dengan 23/3/2024 jam 06.30 di Musola Daarul 'Ilmi MTsN 1 Bantul. Pesantren Ramadhan putri diikuti oleh siswi kelas 7 dan 8.

Kegiatan pertama mulai jam 14.45-15.00 WIB registrasi yang ditangani oleh penanggung jawab kelas yang telah ditunjuk dalam kepanitiaan. Kegiatan kedua mulai jam 15.00-15.30 WIB salat 'Asar berjamaah yang dimami oleh Rami Fauzad Dirain, S.Pd. dan dilanjutkan pembukaan pesantren Ramadhan putri. Pembukaan pesantren Ramadhan putri dibuka oleh kepala madrasah, Sugiyono, S.pd. Kegiatan ketiga mualai jam 15.30-16.00 WIB pembacaan surat Yasin dan dan dzikir tahlil yang dipimpin oleh Muhammad Ridho Lubis, S.Ag.. Kegiatan keempat mulai jam 16.00-16.30 WIB pengajian fasholatan yang diberikan oleh Dra. Erna Radiyanti. 
Kegiatan kelima 16.30-16.45 WIB tentang Mahalul Qiyam yang dipimpin oleh Syaekhul Fatah, S.Pd., M.Pd.. Kegiatan keenam mulai jam 16.45-17.45 WIB pengajian songsong buka puasa yang disampaikan oleh Ustad Ning Sulma Safina dari Pondok Pesantren Al Munawir Komplek Nurussalam. Kegiatan ketujuh 17.45-18.15 WIB buka bersama di kelas yang telah ditentukan oleh panitia Ramadhan buka bersama dipimpin oleh penanggung jawab kelas. Kegiatan kedelapan mulai jam 18.15-18.45 WIB salat Maghrib yang diimami oleh Syaekhul Fatah, S.Pd., M.Pd.. 

Kegiatan kesembilan 18.45-19.45 WIB pembacaan surat pendek surat At-Takasur s.d. An-Nas yang dipimpin oleh Syaekhul Fatah, S.Pd., M.Pd.. Kegiatan kesepuluh mulai jam 19.45-20.15 WIB salat 'Isya dan Tarawih yang diimami oleh Akhmad Syaefudin, S.Pd.I. Kegiatan kesebelas mulai jam 20.15-20.45 WIB tadarus untuk kelas 7 membaca Al Qur'an Juz 29 dan 30 sedangkan kelas 8 membaca Al Qur'an juz 1  dan 2 yang dipimpin oleh masing-masing penanggung jawab. Kegiatan kedua belas mulai jam 20.45-22.00 WIB tentang materi kepesantrenan salat dan kewanitaan yang disampaikan oleh Dra. Erna Radiyanti. Kegiatan ketiga belas mulai jam 22.00-02.30 WIB Istirahat.

Pada tanggal 23/3/2024 melanjutkan kegiatan di hari sebelumnya, kegiatan keempat belas mulai jam 02.30-03.00 siswi melakukan salat Tahajut dan Hajat yang diimami oleh Syaekhul Fatah, S.Pd., M.Pd.. Sebelum melakukan salat Tahajut dan Hajat Syaekhul Fatah, S.Pd., M.Pd menjelaskan lebih dahulu surat dan doa yang harus di baca. Kegiatan kelima belas mulai jam 03.00-04.15 WIB makan sahur bersama-sama yang telah disediakan oleh panitia. Kegiatan keenam belas mulai jam 04.15-04.45 WIB salat Subuh yang diimami oleh Muhammad Ridho Lubis, S.Ag.. Kegiatan tujuh belas  mulai jam 04.45-05.15 pembacaan Rotibul Hadad yang dipimpin oleh Muhammad Ridho Lubis, S.Ag.. Kegiatan kedelapan belas mulai jam 05.15-05.30 WIB pengumuman-pengumuman yang disampaikan oleh Syaekhul Fatah, S.Pd., M.Pd. Kegiatan terakhir mulai jam 05.30-06.30 bersih kelas dan penyeahan buku kegiatan Ramadhan 1445 H.

Siswi melaksanakan kegiatan pesantren Ramadhan putri dengan tertib sehingga waktu yang telah ditentukan sesuai agenda. Siswi juga melakukan pesantren Ramadhan putri dengan senang. (sy)